Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ice Breaking Terbaru Untuk Penyemangat Belajar


Bagi anda Bapak/Ibu guru yang membutuhkan ice breaking untuk penyemangat belajar sehingga proses belajar mengajar anda lebih menarik dan tidak membosankan, ice breaking itu saya dapat dari buku ice breaking karangan Kusumo Suryoharjono, sebelumnya kita bahas dulu apa itu ice breaker.

Apa itu ice breaker ?
Ice breaker adalah peralihan situasi dari yang membosankan, membuat mengantuk,menjenuhkan dan tegang menjadi rileks,bersemangat,tidak membuat mengantuk, serta ada perhatian dan ada rasa senang untuk mendengarkan atau melihat orang yang berbicara di depan kelas atau ruangan pertemuan.

Ice breaker untuk mengajar,why not ?
Anak melakukan proses belajar melalui pengalaman hidupnya. Pengalaman yang baik dan menyenangkan berdampak positif bagi perkembangan anak. Anak belajar dari semua yang di lihat, ia dengar dan ia rasakan. Proses belajar ini akan efektif jika anak berada dalam kondisi senang dan bahagia, begitu juga sebaliknya, anak merasa takut, cemas, merasa tidak nyaman dan hasil kurang optimal jika proses belajar anak terlalu dipaksakan. Di sinilah fungsinya ice breaker sebagai energizer sebelum pemberian materi utama dan memecah kebekuan. Penggunaan ice breaker ketika mengajar mampu membuat kelas menjadi lebih hidup, ingat rumus sederhana berikut ini :CG + CP = SB P, artinya jika siswa Cinta Guru Plus Cinta Pelajaran maka akan Semangat Belajar, semangat belajar akan mengantarkan sukses meraih prestasi.

MACAM-MACAM ICE BREAKER
  1. Games (Permainan)
  2. Menyanyi
  3. Senam
  4. Kalimat Pembangkit Semangat
  5. Story Telling
  6. Tepuk Tangan
  7. Senam Otak (brain Gym)
  8. Humor
  9. Tebak-tebakan
GAMES (PERMAINAN)

1. AHMAD BERKATA
  • Tujuan : Kosentrasi / Fokus
  • Penggunaan : Awal sebelum kegiatan KBM di mulai
  • Lokasi : Di dalam kelas / halaman sekolah
  • Prosedur :
  • Jika ada perintah diawali dengan "Ahmad Berkata....." maka siswa wajib mengikuti
  • Jika ada perintah tidak diawali dengan "Ahmad Berkata......" maka siswa dilarang mengikuti
  • Sebelumnya dibuka dengan kode 2 tepukan tangan dan di tutup dengan kode 2 tepukan (sebagai tanda mulai dan diakhiri)
  • Bisa dilakukan dengan berdiri semua, yang salah diminta duduk
  • Peserta yang mampu bertahan sampai akhir, bisa diberikan penghargaan

2. TANYA SUPER KILAT
  • Tujuan : Konsentrasi, Reaktif dan Uji Kejujuran
  • Penggunaan : Di sela-sela kegiatan KBM
  • Lokasi : Di dalam kelas
  • Guru mengajak siswa untuk menjawab dengan mengacungkan tangan secara kilat. Seluruh soal diberikan dengan cepat dan siswa akan mengacungkan tangan serta menjawab secara kilat
  • Guru berdiri di hadapan siswa
  • Setelah paham coba dengan pertanyaan berikut
Siapa yang tadi malam belajar di rumah ?
Siapa yang ingin sukses?
Siapa yang mau menjadi orang gila ? pertanyaam untuk humor saja

3. MANFAAT BENDA
  • Tujuan : Menumbuhkan daya imajinasi dan kreatifitas
  • Penggunaan : Di sela-sela kegiatan KBM
  • Lokasi : Di dalam kelas
  • Prosedur
  • Guru menunjukan gambar/benda/menulis nama suatu benda yang ada di sekitar lingkungan
  • Setelah itu bertanya kepada setiap siswa dengan diurut dari deret depan atau belakang , masing-masing siswa dapat menjawab 1 manfaat dan tidak boleh sama dengan yang lain, sampai siswa benar-benar sudah tidak bisa lagi menemukan jawaban manfaat benda tersebut, silahkan variasikan pertanyaanya

4. MENGGAMBAR PASANGAN
  • Tujuan : Kekompakan dan kerjasama kelompok
  • Pengguaan : Di sela-sela KBM
  • Lokasi : Di dalam kelas
  • Prosedur
  • Guru meminta siswa untuk membentuk kelompok yang terdiri dari 2 orang
  • Guru memerintahkan agar masing-masing kelompok menyiapkan alat tulis
  • Meminta siswa untuk menggambar benda atau lainnya tapi dilakukan oleh dua orang siswa dan hanya menggunakan 1 alat tulis
  • Selama menggambar alat tulis dipegang oleh 2 orang siswa, bisa dengan tangan kanan atau tangan kiri, dan posisikan siswa saling berhadapan

5. CEK BUM
  • Tujuan : Merangsang kecerdasan otak kanan
  • Penggunaan : Di sela-sela KBM
  • Lokasi : Di dalam kelas
  • Prosedur
  • Jika diteriakan "Cek" maka siswa menepuk kedua telapak tangannya
  • Jika diteriakkan "Bum" maka siswa menepuk kedua pahannya dengan kedua telapak tangannya
  • Setelah siswa benar-benar lancar, guru bisa mengacak pengucapannya
  • Untuk variasi, bisa ditambah dengan kalimat motivasi dengan nada seperti lagu yang berjudul (We Will Rock You)
Di lain kesempatan saya akan share beberapa ice breaking yang bisa anda gunakan sebagai penyemangat belajar, selamat mencoba semoga dengan ice breaking belajar lebih menyenangkan, Guru Okey..Murid Enjoy.

Post a Comment for "Ice Breaking Terbaru Untuk Penyemangat Belajar"